Julia Perez yang akhir akhir ini membuat kontroversi dengan pencalonan dirinya sebagai calon bupati pacitan ternyata telah berdialog dengan bupati pacitan tentang pencalonan dirinya ini. Menurut Sujono bupati pacitan, Jupe berhak mencalonkan diri menjadi pengganti dirinya.
"Ini kan negara demokrasi, siapapun bisa mencalonkan diri. Jadi Mba Julia berhak untuk itu. Tidak ada larangan dari siapapun juga," ujarnya saat ditemui di kantornya di Jl. Jagung Suprapto No. 8, Pacitan, Jawa Timur, Sabtu (24/4/2010).
Pro dan kontra yang kini mengiringi rencana Jupe menjadi wakil Bupati, di mata Sujono, adalah sesuatu yang wajar. Ia pun mengisahkan, sampai sekarang pun masih ada yang tidak senang dengan keberhasilannya menjadi bupati.
Demi Mendapat dukungan dari rakyat pacitan julia perez pun datang mengunjungi pesantren di pacitan. setelah heboh kontroversi foto kampanye syur julia perez, julia perez alias jupe diminta untuk menutup auratnya saat kunjungan ke Pondok Pesantren Al Fattah, Pacitan, artis Julia Perez yang mencalonkan diri menjadi wakil Bupati diberi wejangan. Jupe yang biasanya tampil seksi dan mengumbar auratnya, diminta lebih Islami.
Permintaan tersebut diajukan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Al Fattah, Kyai H. Muhammad Burhanudin. "Kita menyampaikan tradisi di agama kita, harus memakai pakaian sempurna sebagai muslim. Kita meminta agar penampilannya berubah, lebih Islami dan agung, karena kan tidak akan menjatuhkan dia juga," ujarnya saat ditemui di pesantrennya yang terletak di kawasan Kikil, Arjosari, Pacitan, Sabtu (24/4/2010).
Jupe yang saat itu mengenakan dress lengan panjang berwarna abu-abu dan kerudng hitam itu pun tidak menolak permintaan Burhanudin tersebut. Ia meminta doa restu agar bisa mengubah penampilannya.
Kabarnya Julia perez alias jupe atau yulia rahmawati juga sudah meminta izin dari bapak bupati pacitan untuk ikut maju dalam bursa pemilihan kepala daerah di pacitan jawa timur. "Saya Yulia Rachmawati memohon izin melihat daerah Pacitan, supaya punya bekal untuk cerita ke teman-teman wartawan betapa indahnya Pacitan," jelasnya di kantor bupati, Jl. Jagung Suprapto No. 8, Pacitan, Jawa Timur, Sabtu (24/4/2010).
Sujono pun mempersilahkan artis 29 tahun itu melihat-melihat daerahnya. "Mudah-mudahan ya mempunyai potensi pariwisata, bisa terkenal lagi dengan tereksposenya Mba Julia," katanya.
Apakah Kunjungan Julia Perez ke pesantren untuk menggalang dukungan bagi pencalonan dirinya sebagai bupati pacitan? entahlah yang pasti Julia Perez yang foto seksinya pernah beredar luas dan hobi memamerkan belahan payudaranya itu sudah mantap untuk mencalonkan diri menjadi Calon Bupati Pacitan meskipun belum lama ini ada sebuah aturan dimana calon bupati dan kepala daerah tidak boleh terlibat zina.
No comments:
Post a Comment